Langsung ke konten utama

KABEL FIBER OPTIC

Kabel Fiber Optic

Kabel Fiber Optic atau Kabel FO merupakan kabel jaringan yang jarang digunakan pada instalasi jaringan tingkat menengah ke atas. Pada umumnya, kabel jenis ini digunakan pada instalasi jaringan yang besar dan pada perusahaan multinasional serta digunakan untuk antar lantai atau antar gedung.Kabel fiber optic merupakan media networking medium yang digunakan untuk transmisi-transmisi modulasi.

Fiber Optic harganya lebih mahal di bandingkan media lain. Fiber Optic mempunyai dua mode transmisi, yaitu single mode dan multi mode.Single mode menggunakan sinar laser sebagai media transmisi data sehingga mempunyai jangkauan yang lebih jauh. Sedangkan multimode menggunakan LED sebagai media transmisi.


Fungsi Kabel Fiber Optic dalam Jaringan Komputer

kabel Fiber optik mempunyai fungsi sama dengan kabel-kabel lainnya, yaitu untuk menghubungkan komputer atau perangkat jaringan satu ke perangkat jaringan yang lain. Yang membedakan kabel ini adalah memiliki kecepatan akses yang tinggi sehingga kecepatan transfer datanya pun juga lebih cepat. kabel ini biasanya digunakan untuk operator telekomunikasi dan jaringan yang membutuhkan transfer data tinggi.


Karakteristik kabel Fiber Optic dalam jaringan Komputer

Karakteristik kabel fiber optik adalah sebagai berikut:
  1. Beroperasi pada kecepatan tinggi (gigabit per detik)
  2. Mampu membawa paket-paket dengan kapasitas besar
  3. Biaya rata-rata pernode cukup mahal
  4. Media dan ukuran konektor kecil
  5. Kebal terhadap interferensi elektromagnetik
  6. Jarak transmisi yang lebih jauh ( 2 - 60 kilometer)
Teknologi fiber optic atau serat cahaya memungkinkan menjangkau jarak yang besar dan menyediakan perlindungan total terhadap gangguan elektrik. Kecepatan transfer data dapat mencapai 1000 mbps serta jarak dalam satu segment dapat labih dari 3.5 km. kabel serat cahaya tidak terganggu oleh lingkungan cuaca dan panas.

Fiber optic merupakan media transmisi terkini untuk standard Ethernet dalam kabel lan. Perbedaan utama dalam hal fungsi antara kabel fiber optic dan kabel electric adalah sebagai berikut:
  • >Jarak lebih jauh
  • >Jauh lebih mahal
  • >Kurang interferensi magnetic, membuatnya lebih lama
  • >Dapat menunjang keceptan sampai 10Gigabits
Ada dua macam kabel lan dalam piranti optic ini:
  • >Multimode (MM), menggunakan ukuran diameter fiber optic lebih luas
  • >Single mode (SM), menggunakan diameter fiber optic sangat kecil.
Jenis ini sangat mahal dikarenakan proses fabrikasinya lebih presisi. Kabel optic ini bisa mencapai jauh lebih panjang dari pada jenis optic MM.

Kelebihan dan Kelemahan kabel Fiber Optic dalam Jaringan Komputer

Setiap Perangkat dalam jaringan komputer pasti memiliki kelebihan dan kelemahan. Di bawah ini merupakan kelebihan serta kekurangan dari fiber optic :

Kelebihan Kabel Fiber Optic dalam Jaringan Komputer:
  • > Kemampuannya yang baik dalam mengantarkan data dengan kapasitas yang lebih besar dalam jarak transmisi yang cukup jauh
  • > Kecepatan transmisi yang tinggi hingga mencapai ukuran gigabits, serta tingkat kemungkinan hilangnya data yang sangat rendah.
  • > Tingkat keamanan fiber optic yang tinggi, aman dari pengaruh interferensi sinyal radio, motor, maupun kabelkabel yang berada di sekitarnya, membuat fiber optic lebih banyak digunakan dalam infrastruktur perbankan atau perusahaan yang membutuhkan jaringan dengan tingkat keamanan yang tinggi.
  • > Aman digunakan dalam lingkungan yang mudah terbakar dan panas.
  • > Fiber optic juga jauh lebih kecil dibandingkan dengan kabel tembaga, sehingga lebih menghemat tempat dalam ruangan network data center di mana pun
Kekurangan Kabel Fiber Optic dalam Jaringan Komputer:
  • > Harganya yang cukup mahal jika dibandingkan dengan teknologi kabel tembaga. Hal ini dikarenakan fiber optic dapat mengantarkan data dengan kapasitas yang lebih besar dan jarak transmisi yang lebih jauh 
  • > Kekurangan lainnya adalah cukup besarnya investasi yang diperlukan untuk pengadaan sumber daya manusia yang andal, karena tingkat kesulitan implementasi dan deployment fiber optic yang cukup tinggi.

Daftar Pustaka :







Komentar

Postingan populer dari blog ini

STANDAR PROTOCOL

Teknologi Layanan Jaringan Nama : Rahmat Novianto Kelas : XI TKJ 2 1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan protocol ? 2. Sebutkan dan jelaskan sebanyak-banyaknya ektensi domain yang kalian ketahui (misal : .com, co.id, dll)!!! 3. Jelaskan cara kerja dari ISP!!! 4. Jelaskan apa yang dimaksud dengan Network ID dan host ID dan berikan contohnya!!! 5. Sebutkan nomor port yang sering digunakan dalam jaringan beserta fungsinya(misal : ftp, smtp, mail, web, dll) Jawab 1.  Protokol  adalah sebuah aturan atau standar yang mengatur atau mengijinkan terjadinya hubungan, komunikasi, dan perpindahan data antara dua atau lebih titik komputer. Protokol dapat diterapkan pada perangkat keras, perangkat lunak atau kombinasi dari keduanya. Pada tingkatan yang terendah, protokol mendefinisikan koneksi perangkat keras. Protokol perlu diutamakan pada penggunaan standar teknis, untuk menspesifikasi bagaimana membangun komputer atau menghubungkan peralatan perangkat ke...

Mengkonfigurasi 5 VLAN Switch pada Cisco Packet Tracer

Mengkonfigurasi 5 VLAN Switch pada Cisco Pack et Tracer Nama : Rahmat novianto Kelas  : XI TKJ 2 Mapel : AIJ Tujuan : Memahami apa itu VLAN dan dapat mengkonfigurasi VLAN pada Cisco Pacet Tracer. Konsep Dasar Apa itu VLAN…. Virtual LAN  atau disingkat  VLAN  merupakan sekelompok perangkat pada satu  LAN  atau lebih yang dikonfigurasikan (menggunakan  perangkat lunak  pengelolaan) sehingga dapat berkomunikasi seperti halnya bila perangkat tersebut terhubung ke jalur yang sama, padahal sebenarnya perangkat tersebut berada pada sejumlah segmen LAN yang berbeda. Vlan dibuat dengan menggunakan jaringan pihak ke tiga. VLAN merupakan sebuah bagian kecil jaringan IP yang terpisah secara logik. VLAN memungkinkan beberapa jaringan IP dan jaringan-jaringan kecil (subnet) berada dalam jaringan switched switched yang sama. Agar computer bisa berkomunikasi pada VLAN yang sama, setiap computer harus memiliki sebuah alamat IP dan Subnet Mask ...

Segmentasi LAN

ASSALAMUALAIKUM.... Blogg ini saya dibuat untuk memenuhi mata pelajaran AIJ. Nama : Rahmat Novianto Kelas : XI TKJ 2 Sekolah : SMKN 13 BANDUNG Segmentasi LAN 1. Segmentasi LAN dengan Switch    Lan switch dapat mengurangi kekurangan bandwitch dan jaringan bottleneck. Switch akan membagi LAN kedalam micro segment yang mana mengurangi colision domain. 2. Segmentasi LAN dengan Bridge     Bridge merupakan alat pada layer ke 2 yang meneruskan data frame menurut Mac addres. Di dalam Mac Address ada pengatur yang ada dalam Mac Address. 3. Segmentasi LAN dengan Router      Router bekerja dengan cara yang mirip dengan switch dan bridge. Perbedaannya, router merupakan penyaring atau filter lalu lintas data. Penyaringan dilakukan dengan menggunakan protocol tertentu. Router pada dasarnya merupakan piranti pembagi jaringan secara logical bukan fisikal.     Router dapat memilih jalan alternatif yang terbaik (rute terbaik untuk transport...